Getty Images
Jakarta - Casey Stoner selalu menjadi raja di Phillip Island dalam tiga tahun terakhir. Namun tahun ini Valentino Rossi tidak akan membiarkan rivalnya tersebut kembali juara untuk keempat kalinya.
Balapan MotoGP akan menyambangi Australia untuk menggelar seri ke-16 yang dihelat di sirkuit Phillip Island, Minggu (17/10/2010).
Stoner memang baru saja tertimpa sial setelah out sejak lap pertama di MotoGP Malaysia akhir pekan lalu. Meski demikian, pembalap Ducati asal Australia itu jelas akan bangkit dan tampil maksimal di hadapan pendukungnya sendiri.
Di sisi lain, Rossi bukan hanya ingin mengulang kejayaan yang terakhir kali dicicipinya pada 2005. Namun ini juga penting untuk menjauhkan diri dari kejaran Stoner, mengingat kedua pembalap cuma terpaut satu angka di papan klasemen.
"Balapan di Malaysia memang buruk untuk Casey tapi saya percaya dia adalah pembalap yang harus dikalahkan di Phillip Island,"ujar rider berjuluk The Doctor itu di Sydney Morning Herald.
"Terakhir kali saya menang pada 2005 jadi saya ingin mencobanya lagi tapi Casey dan Ducati sangat, sangat cepat di sana jadi saya harus berada dalam kondisi prima untuk mencoba dan mengalahkannya."
Pertarungan untuk memperebutkan titel gelar dunia memang sudah usai setelah Jorge Lorenzo dipastikan menyabet mahkota juara. Namun Rossi meyakini rekan se-timnya itu tidak akan "nyantai" dan justru akan berusaha menyempurnakan gelarnya dengan merebut kemenangan.
"Lorenzo juga tidak boleh dilupakan karena balapan kali ini dia tidak punya beban lagi di kejuaraan. Dia juga punya motivasi ekstra karena dia ingin memperlihatkan bagaimana dia yang kini jadi juara dunia akan berlaga tanpa beban untuk menang," tutup juara dunia MotoGP enam
Tidak ada komentar:
Posting Komentar